Saturday, February 17, 2018

Teh Biru Bunga Telang Meningkatkan Kesuburan Wanita Benarkah?

Bombastis sekali itu judul.

Beberapa literatur menyebutkan karena bentuknya seperti clitoris, makanya dihubung-hubungkan dengan manfaat yg dikandungnya, yaitu menyangkut kesuburan perempuan.
Beberapa yg lain menjelaskan karena kemampuan zat yg terkandung di bunga telang yg mampu mengencerkan darah, melancarkan peredaran darah, membuat fungsi keseluruhan organ dalam bekerja optimal.

Mungkin benar juga ucapan seorang dokter yg kebetulan mampir ke Pawon Martani Tulung Kalasan, karena hasil penelitian dan penerbitan sebuat artikel tidak bisa dijadikan alasan bahwa sesuatu jenis herbal punya manfaat dan mampu mengobati seperti yg diinginkan.

Apapun kepercayaan anda, herbal ya adalah herbal. Cerita dari mulut ke mulut dan turun temurun. Dibuktikan lewat kesehariaan yg dipakai orang banyak. Bukan hasil sebuah korporat besar berkapital besar yg mengembangkan penelitian super canggih untuk mengekstrak dan membuat sebuah pil mujarab. Herbal bukan instan yg diracik seorang apoteker dengan komposisi precise dan kombinasi dengan zat lain yg akan cespleng memberi efek saat dosis ttt diberikan. Herbal adalah alternatif yg memadukan gaya ketimuran dimana keseimbangan antara yin-yang terus dicarikan.

Tergantung anda pemirsa.

Feb 17. Gambar Bunga Telang di Dinding Warung Martani Tulung Kalasan.

Nih video yg menyebutkan soal efek infertility perempuan, gonorhea dan membantu melancarkan mentruasi yg tidak teratur. Blender akar bunga telang biru yg dikonsumsi secara teratur selama 3- 7 hari setelah menstruasi terakhir, akan memberikan efek menjadikan terjadinya kehamilan. Sedangkan jus akar bunga telang putih diminum dua kali sehari selama seminggu, akan menyembuhkan abnormal vaginal discharge / vaginal infection karena bakteri atau jamur (berwarna kuning, hijau dan berbau). 

Yes video dan artikel ini hanya untuk tujuan memberikan informasi. Bukan diperuntukkan saran medis. Ini juga bukan saran medis untuk menggantikan pengobatan dari dokter dan apoteker.

No comments:

Featured Post

Telang & Kelor di Dayeuhluhur

  Sebuah kesempatan baik bertemu dengan banyak perempuan di pedesaan. Belajar bahwa mereka memiliki keahlian meramu masakan dari bahan yang ...